Alifandofla.com - Menyajikan beraneka macam makanan, jajanan dan snack saat hari Raya Lebaran adalah budaya baik yang sudah ada sejak jaman dahulu. Tetapi karena saking banyaknya orang menyajikan makanan untuk tamu yang datang, seringkali membuat kita bingung memilih.
Anak-anak pada umumnya mereka paling suka mencicipi jajanan, karena itu kamu harus tahu apa saja snack lebaran yang disukai anak-anak. Dengan mengetahuinya kita tidak akan salah beli dan menyajikan.
Selera orang dewasa berbeda dengan anak kecil, orang dewasa biasanya lebih suka makanan gurih seperti keripik dan kacang, sedangkan anak kecil lebih suka makanan manis seperti wafer dan coklat.
Kemasan yang menarik juga bisa menjadi daya tarik untuk anak-anak. Jajanan dengan kemasan lebih menarik minat perhatian. Kita bisa menyajikan jenis snack yang harganya terjangkau dapat banyak.
9 Ide Jajanan Lebaran Anti Maenstream
1. Biskuit Kaleng Monde
2. Coklat Roka
Coklat Roka memiliki tekstur yang renyah dan garing di luar, namun lembut dan empuk di dalam. Rasa manis dan gurih dari coklat dan susu bubuk yang digunakan membuat coklat Roka menjadi terasa enak dan cocok dijadikan sebagai camilan yang disukai anak-anak saat lebaran.
Jajanan coklat Roka cukup awet, sehingga cocok untuk dibawa dalam perjalanan atau dikirim ke kerabat dan keluarga sebagai oleh-oleh atau parcel lebaran.
3. Wafer Stick Astor
Waffer Stick juga tersedia dalam berbagai varian rasa, seperti coklat, stroberi, vanila, kacang, keju, dan banyak lagi. Camilan ini sangat populer dan dapat dengan mudah ditemukan di toko-toko snack atau swalayan di berbagai negara.
4. Wafer Biskuit
Terbuat dari adonan tepung terigu yang dipadukan dengan mentega atau margarin, sehingga memberikan rasa gurih ketika dimakan. Varian rasa wafer sering dilapisi dengan coklat atau krim yang memberikan rasa manis dan renyah.
5. Biskuit Oreo
Biskuit coklat pada Oreo terbuat dari campuran tepung terigu, gula, kakao bubuk, dan mentega atau minyak nabati lainnya. Sementara itu, krim putih yang mengisi bagian dalam biskuit terbuat dari campuran gula halus, mentega, dan susu bubuk.
Oreo juga tersedia dalam berbagai varian rasa seperti coklat hitam, stroberi, mint, dan masih banyak lagi. Saat lebaran bisa menyajikan Oreo dalam kalengan.