Alifandofla.com - Mungkin kita pernah mendengar sebutan istilah kapasitas manusia dan masih belum begitu memahami apa maksudnya. Seringkali dalam penyebutan kapasitas diartikan sama dengan kemampuan manusia. Memang secara sederhana bisa diartikan kemampuan tapi kita bisa memahami lebih jelas lagi.
Paling sering disebut kan adalah kapasitas ruangan, seperti kapasitas ruang kelas, aula, dan ruang rapat yang memiliki batas maksimal. Kemudian bagaimana jika disebutkan untuk manusia?
Kapasitas dalam diri manusia menyangkut banyak hal, salah satunya adalah kemampuan manusia untuk menerima informasi dan melakukan tindakan banyak hal. Setiap orang punya kapasitas masing-masing
Arti kapasitas menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah daya tampung, daya serap dan kemampuan maksimal.
Arti kapasitas manusia adalah daya tampung atau daya serap otak manusia untuk menerima informasi, ilmu, pengetahuan dan penerapannya. Juga kemampuan manusia untuk melakukan tindakan dan pekerjaan. Kapasitas manusia dibagi menjadi dua yaitu kapasitas otak dan fisik.
Manusia pada umumnya dibagi dua kapasitas paling dominan, ada yang punya kapasitas otak lebih baik dan ada ada tipe kapasitas fisik lebih baik, sehingga dalam kehidupan ini akan terjadi peran yang seimbang.
Kapasitas otak manusia = Kemampuan menerima, memahami dan menerapkan ilmu
Kapasitas fisik manusia = Kemampuan untuk menggunakan fisik untuk melakukan suatu pekerjaan
Contoh kapasitas otak
Kapasitas seorang Dosen lulusan S2 akan berbeda dengan kapasitas mahasiswa dalam memahami teori materi dalam pembelajaran suatu bidang ilmu.
Kapasitas pemikiran anak sekolah tingkat Sekolah Dasar berbeda dengan kapasitas pikiran orang tua. Jadi dengan mengetahui perbedaan ini harusnya orang tua harus bisa empati kepada anak-anak.
Orang-orang yang bekerja di depan komputer mengolah data dan membuat program punya kapasitas otak lebih tinggi.
Pemimpin perusahaan dapat mengelola usaha, karyawan dan keuangan dengan baik karena punya kapasitas yang lebih tinggi.
Contoh kapasitas kemampuan fisik
Seorang tukang bangunan kuat mengangkat batu dan beberapa karung semen, kuat bekerja fisik dari pagi sampai sore setiap hari karena punya kapasitas fisik yang baik.
Semakin sering seseorang melakukan pekerjaan fisik maka semakin besar kapasitas dia menjadi lebih kuat mengerjakan semakin berat dan banyak.
Seorang petinju kuat dipukuli dan fisiknya kuat menahan pukulan dan kelelahan dalam beberapa ronde karena punya kapasitas fisik yang tinggi.
Kapasitas manusia bisa ditingkatkan
Dari usia anak-anak hingga dewasa sebenarnya secara tidak sadar manusia otomatis berkembang kapasitas otak maupun fisiknya. Seseorang akan lebih dominan bagian apa yang akan berkembang.
Orang yang suka menggunakan otak, dia suka belajar menerapkan ilmu, membaca, memahami dan praktek akan berkembang kapasitas otaknya.
Sedangkan orang yang sering olahraga, latihan fisik, bekerja menggunakan fisiknya maka akan berkembang kapasitas fisiknya.
Seringkali manusia tidak menyadari karena akan mengikuti naluri dia menyukai aktifitas apa. Ada banyak orang yang pusing dan bosan ketika disuruh belajar suatu hal, dia cepat pusing jika mempelajari suatu ilmu itu.
Ada juga orang yang malas menggunakan fisik, dia tidak suka dengan pekerjaan berat, hanya disuruh untuk mengangkat galon saja rasanya berat. Dia lebih suka membaca dan belajar suatu ilmu yang menarik baginya.