Alifandofla.com - Yuk kita bahas tentang ciri-ciri pria pelit dan perhitungan agar kamu bisa mempertimbangkan ketika mau memilih sebagai pasangan. Karena punya pasangan suami yang pelit akan sangat menyusahkan kehidupan keluarga, karena sikap pelit berbeda dengan hemat.
Laki-laki pelit sering menyebabkan istri dan anak-anaknya merasa tertekan ketika berumah tangga. Masalahnya di mempunyai uang tetapi sangat pelit untuk memberi, apalagi membelanjakan suatu hal yang dinilai mahal.
Berikut Ciri-Ciri Pria Pelit dan Perhitungan
1. Jarang Mengajak Jajan
Pengecualian untuk orang yang tidak punya banyak uang, bisa jadi dia merasa minder jika mau mengajak jajan.Tetapi jika sebenarnya punya uang tetapi jarang mengajak jajan, bisa dipastikan dia pelit.Baik dilingkungan teman-temannya, saat dengan gebetan atau pacar jarang sekali mengajak pergi jajan ke tempat-tempat makan. Karena pada dasarnya dia juga pelit untuk diri sendiri apalagi untuk sekedar makan. Soal makan lebih memilih mencari tempat-tempat yang murah dan hemat.
Jajan minimal seminggu sekali di saat weekend, tidak harus mahal, tetapi bagi pria pelit itu terasa berat.
Alasan Pria Memberi Uang pada Wanita
2. Jarang Membelikan Sesuatu
Membelikan sesuatu kepada pacar atau pasangan tidak harus barang mewah dan mahal. Di waktu-waktu tertentu sekedar membawakan es krim dan coklat itu sudah suatu hadiah sederhana yang menandakan dia tidak pelit.
Bisanya pria yang pelit harus di kode atau diminta langsung baru dia sadar untuk membelikan sesuatu.
3. Mengungkit Pemberian
Mengungkit-ungkit pemberian yang sudah diberikan adalah sifat jelas bagi orang pelit, bahkan sampai di al Qur'an disebutkan ciri-ciri orang kikir yang suka mengungkit pemberian yang pahalanya hilang bagaikan debu di atas batu licin lalu disiram air.
Ciri pria pelit jika dia sering mengungkit atau mengatakan apa yang sudah dia berikan dari segi materi, entah uang atau barang.
4. Suka Pamer Barang
Orang pelit mengapa dari dulu justru yang suka pamer, sebaliknya orang dermawan justru rendah hati dan tidak suka memamerkan kekayaan.
Jika kamu menemui laki-laki yang suka pamer apalagi dengan sikap dan kata-katanya perlu dicurigai bisa jadi dia ciri pria pelit dan perhitungan.
5. Menghitung - Hitung Penghasilan
Tidak ada salahnya menghitung penghasilan, dan memang perlu dalam manajemen keuangan. Tapi jika dia suka menghitung-hitung penghasilan di depan orang lain bisa jadi punya sifat pelit.
Apalagi jika sampai membanding-bandingkan penghasilan antara pekerjaan ini dan itu. Kebalikan dengan orang royal dia bahkan tidak tahu berapa penghasilannya, karena seringkali mendapatkan uang tidak tentu, kadang banyak dan kadang sedikit. Dia juga tidak suka menghitung-hitung karena tidak pelit.